TEKNIS KEBERANGKATAN


LDPKM dilaksanakan 2 hari 1 malam (menginap).

Pelaksanaan LDPKM TA. 2024/2025 dilaksanakan di 4 (empat) tempat, yaitu:

  1. Wisma Sangkalputung, Klaten (Rumah Retret Panti Semedi).
  2. PPSM (Pusat Pastoral Sanjaya Muntilan).
  3. Wisma Salam, Salam.
  4. RPCB Syantikara, Yogyakarta. (Wisma Syantikara).

Teknis Keberangkatan:

  1. Peserta berkumpul di depan Kantor KACM lt. 2 Gd. Slamet Rijadi Pukul 13.00 WIB dan sudah membawa perlengkapan (dapat dilihat pada laman Tata Tertib)
  2. Peserta melakukan presensi di depan Kantor KACM lt. 2 Gd. Slamet Rijadi
  3. Peserta yang membawa kendaraan dititipkan di lt. Basement Gd. Slamet Rijadi dan menuliskan nomor plat kendaraan saat presensi
  4. Peserta berangkat bersama-sama menggunakan kendaraan yang disediakan oleh panitia